Meningkatkan Produktivitas

10 Cara Mudah Meningkatkan Produktivitas Agar Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik

Rutinitas setiap hari tidak lepas dari ketergantungan tubuh pada kemampuan stamina yang tersedia. Jika memiliki produktivitas yang baik maka dipastikan rutinitas akan berjalan secara maksimal, begitu juga sebaliknya. Sehingga keberlangsungan rutinitas harus mampu ditunjang oleh produktivitas yang memadai. Bagi kamu yang ingin meningkatkan produktivitas tubuh, beberapa tips di bawah ini mungkin bisa membantumu.

BACA JUGA: 5 Cara Mendidik Anak Agar Disiplin Mengatur Keuangan Untuk Masa Depan

meningkatkan-produktivitas

1. Tentukan skala prioritas jangka pendek

Pertama kali meningkatkan produktivitas diri adalah selalu menentukan skala prioritas. Hal-hal apapun yang akan kamu kerjakan harus tercantum dalam skala prioritas ini.  Prioritaskan apa yang menurutmu paling penting dan layak untuk didahulukan. Sehingga kamu bisa memastikan efisiensi waktu setiap kali melakukan pekerjaan apapun.

2. Cari sistem manajemen waktu yang tepat

Skala prioritas sangat erat kaitanya dengan manajemen waktu. Untuk itu sembari kamu menyusun prioritas pekerjaan, carilah sistem manajemen waktu yang ideal dengan mempertimbangkan kesibukan sehari-harimu. Pastikan manajemen tersebut dapat memaksimalkan semua pekerjaan yang ada tanpa membuang-buang lebih banyak waktu.

3. Buat jadwal rutinitas harian dan mingguan

Jika skala prioritas lebih kepada semua pekerjaan yang ditarget, jadwal rutinitas sendiri lebih diarahkan pada semua pekerjaan yang kamu lakukan selama satu hari penuh. Supaya rutinitas dapat terkontrol dengan baik tentu membuat jadwal sangat penting baik untuk harian maupun mingguan.

4. Hindari kebiasaan tidur terlalu malam

Salah satu faktor paling berpengaruh terhadap menurunnya produktivitas yaitu kebiasaan tidur larut malam. Hal ini menyebabkan seseorang tidak memiliki waktu istirahat yang cukup. Sehingga jika kamu melakukannya maka ketika beraktivitas di siang hari akan terasa lesu dan kurang bertenaga.

5. Luangkan waktu istirahat di siang hari

Waktu ideal untuk istirahat di siang hari yaitu ketika jeda bekerja sekitar pukul 12 siang. Kamu bisa memanfaatkannya untuk tidur guna mengembalikan stamina tubuh yang telah berkurang akibat bekerja sejak pagi hari. Dengan begitu kamu tetap dapat produktif hingga selesai bekerja di sore hari.

6. Rutin berolahraga setiap Minggu

Sesibuk apapun pekerjaan yang kamu miliki, pastikan meluangkan waktu berolahraga paling tidak satu kali setiap minggu. Jika ingin stamina yang lebih berenergi, kamu bisa melakukan rutinitas olahraga ringan di waktu pagi hari sebelum memulai aktivitas.

7. Konsumsi makanan yang bergizi

Bukan hanya olahraga, makanan bergizi juga mempengaruhi tingkat produktivitas yang dimiliki oleh seseorang. Kecukupan akan nutrisi yang kamu dapat akan membuat tubuh jadi lebih bernergi. Untuk itu awali pagi harimu dengan menu sarapan yang seimbang dan bergizi untuk melakukan aktivitas sepanjang hari.

8. Sempatkan untuk berlibur di akhir pekan

Padatnya jadwal harian yang didominasi oleh kesibukan pekerjaan akan membuat otak jadi kurang fokus. Kalau hal ini dibiarkan maka dalam waktu lama akan berdampak pada menurunnya produktivitas tubuh sehingga tidak mampu bekerja secara maksimal. Untuk itu manjakanlah dirimu dengan sesekali berlibur agar otak tidak stress dan mampu mengembalikan rasa percayaan diri.

9. Jangan menguras banyak energi

Jika memiliki pekerjaan yang tak kunjung selesai, jangan memaksakan tubuh untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut. Sebab terkurasnya energi akan berdampak pada rasa yang mudah letih secara berkepanjangan. Buatlah skedul khusus untuk pekerjaan dan selesaikan secara bertahap serta tetap melihat prioritas.

10. Sering-seringlah berevaluasi diri

Kembalikan fokusmu dengan melakukan evaluasi diri. Melalui langkah ini kamu dapat mengetahui apa saja kelemahan yang sebelumnya kamu alami beserta cara mengatasinya. Selain itu temukan apa yang menjadi kekuatanmu untuk bisa ditingkatkan sehingga produktivitas selalu tetap terjaga.

Meningkatkan produktivitas sangat penting dalam menunjang berbagai macam pekerjaan atau rutinitas lainnya. Maka perlu dilakukan berbagai upaya seperti halnya penerapan 10 tips di atas untuk membantumu agar tetap produktif sepanjang hari.

BACA JUGA:

Bagaimana Kondisi Kesehatan Keuangan yang Kamu Miliki? Berikut 6 Cara Melihatnya

6 Nasihat Keuangan Sebelum Usia 40 Agar Tidak Menyesal Di Hari Tua

7 Cara Mudah Melakukan Pencatatan Keuangan Untuk Usaha Kecil Yang Kamu Miliki

Facebook Comments

Share your thoughts